Rabu, 02 Oktober 2024

BATIK DISEKOLAHKU

 Kami keluarga besar SMK Negeri 1 Jorlang Hataran mengucapkan "selamat Hari Batik nasional 2 Oktober 2024, Horas Horas Horas.. itu lah ucapan yang yang kami rekan dalam video berikut. Sebagai warga negara indonesia, dan sebagai pendidik, kami bangga memiliki Warisan Budaya Batik yang sudah mendunia 

Pada 9 Januari 2009, pengajuan batik untuk Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi UNESCO diterima secara resmi, dan batik dikukuhkan sebagai bagian dari Warisan Budaya Tak Benda dalam sidang keempat Komite Antar-Pemerintah yang diselenggarakan oleh UNESCO di Abu Dhabi pada tanggal 2 Oktober 2009.

Kemudian, Presiden ke-6 Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), menjadikan tanggal 2 Oktober sebagai Hari Batik Nasional melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 33 Tahun 2009 yang dikeluarkan pada tanggal 17 November 2009.

Melalui Keputusan Presiden ini, Kementerian Dalam Negeri kemudian menerbitkan Surat Edaran yang mengimbau seluruh pegawai pemerintah di tingkat pusat, provinsi, dan kabupaten untuk mengenakan batik setiap Hari Batik Nasional

Sebagai rasa bangga hari ini kami berpakaian batik. dan Siswa juga dibuat jadwal berpakaian batik setiap hari Kamis.










Hari Batik Nasional bukan hanya sekadar peringatan, tetapi juga menjadi cara untuk menjaga identitas bangsa Indonesia dan memperkuat persatuan. Melalui peringatan ini, warisan budaya batik semakin diakui secara global, dan masyarakat Indonesia diharapkan untuk lebih percaya diri dalam memakai batik sebagai bagian dari upaya melestarikan warisan budaya Indonesia https://news.detik.com/berita/d-7566175/hari-batik-nasional-2-oktober-2024-sejarah-hingga-tema-peringatan.